Saturday, April 27, 2013

Cimahi - Open House SMKN 1 Cimahi (27 April 2013)

Cimahi - Open House SMKN 1 Cimahi (27 April 2013)

Assalamualaikum Warohmatullohi Wabarokatuh.
Salam Sejahtera Untuk Semuanya.

Untuk kali ini saya akan bercerita tentang Open House di STM Negeri Pembangunan Bandung, sekarang sekolah tersebut berubah nama menjadi SMK Negeri 1 Cimahi.

Sebelum bercerita tentang Open House STM Negeri Pembangunan Bandung, sedikit saya ceritakan tentang SMK Negeri 1 Cimahi.
Logo SMK Negeri 1 Cimahi

SMK Negeri 1 Cimahi (STM Pembangunan Bandung) merupakan salah satu Lembaga Pendidikan Menengah Kejuruan di Kota CimahiJawa Barat yang menyelenggarakan Program Pendidikan Kejuruan 4 Tahun, dan merupakan salah satu SMK dari 8 (delapan) SMK Negeri di Indonesia yang memiliki program 4 (empat) Tahun, yang pembangunan fisiknya dimulai sejak tahun 1969, di atas tanah seluas 3,4 Ha, dan telah menerima siswa sejak tahun 1974 dengan nama STM Negeri Pembangunan Bandung, yang diresmikan pada tanggal 24 Maret 1977.

Perkembangan SMK Negeri 1 Cimahi dari sejak berdiri sampai dengan tahun 1995/1996 bernama STM Pembangunan Bandung, sedangkan nama SMK Negeri 1 Cimahi - Bandung berlaku sejak tahun pelajaran 1996/1997 dengan berdasarkan SK Mendikbud No. 036/O/97.

Sejalan dengan otonomi daerah, dengan berpisahnya Kota Cimahi dengan Kab. Bandung, maka pada tahun pelajaran 2001/2002 STM Pembangunan Bandung yang setelahnya bernama SMK Negeri 1 Cimahi - Bandung berubah nama menjadi SMK Negeri 1 Kota Cimahi.

Secara geografis SMK Negeri 1 Cimahi terletak di kawasan Industri, yang dapat dijangkau dari berbagai sudut kota Cimahi, baik dari atau ke Kota Bandung, Kabupaten Bandung dan Jakarta dengan mudah, serta dapat dengan mudah diakses oleh industri-industri yang berada di kawasan industri di Jalur Pantura Provinsi Jawa Barat. Sehingga akses yang dapat dilakukan untuk kepentingan akademik baik pembelajaran di sekolah maupun di luar sekolah (Dunia Usaha / Dunia Industri ) dapat dilakukan dengan baik.

SMK Negeri 1 Cimahi,beralamat di Jl. Mahar Martanegara (Leuwigajah) No. 48 Kota Cimahi, dengan luas lahan kira-kira 3,4 Ha berada di lingkungan kawasan Industri, yang terdiri dari Ruang Teori, Ruang Gambar, Ruang Praktek (Bengkel), Laboratorium dan Sarana Olah Raga. Dengan ukuran luas sebagai berikut :

Luas Tanah : 30.360 m2 | Luas Bangunan : 9.964 m2
1. Parkir Mobil
2. Parkir Motor
3. Parkir Sepeda
4. Lapangan Upacara
5. Lapang Basket
6. Lapang Bola Volley
7. Lapangan Futsal
8. Kantin
9. Rumah Kompos (Bank Sampah)
10. Green House
11. Taman Bambu Kuning
12. Jalur Penghubung / Koridor
13. Jalan Aspal
14. Gardu Listrik
15. Sumur resapan dan biopori
16. Pompa Air ( Jet Pump )

Saat ini, SMKN 1 Cimahi memiliki beberapa jurusan/kompetensi keahlian, yaitu:
1. Teknik Pendingin dan Tata Udara (TPTU / REFAC)
2. Teknik Otomasi Industri / Listrik Industri (TOI / LIND)
3. Kontrol Proses (KP)
4. Kontrol Mekanik (KM)
5. Teknik Elektronika Komunikasi (ELKOM / TETRANS)
6. Teknik Elektronika Industri (EIND)
7. Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ)
8. Rekayasa Perangkat Lunak (RPL)
9. Teknik Produksi dan Penyiaran Program Pertelevisian (TP4)

Selain Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dan Majelis Permusyawaratan Kelas (MPK), terdapat beberapa organisasi ekstra kurikuler di sekolah ini, diantaranya adalah : 
     - Bidang Keagamaan  
- Himpunan Siswa Kristen (HSK)
     - Bidang Kepemimpinan
- Pramuka
- PMR (Palang Merah Remaja)
- PA Stampara (Pecinta Alam)
- PKS (Patroli Keamanan Sekolah)
- Passus Paskibra
     - Bidang Kebahasaan
- Forum Pembangunan English Club
- Forum Sastra dan Bahasa Indonesia
- Nihongo Kurabu
     - Bidang Olahraga
- Futsal
- Basket
- Voli
- Badminton (Pembangunan Badminton Engineer Federation)
- Karate
- Waliwis Bodas
- Taekwondo
- Flag Football (Siberian Husky)
- Paguron Penca Silat Nampon Trirasa
- Silat Hikmatul Iman
- Boxer
     - Bidang Seni & Budaya
- Lingkung Seni Pembangunan (LSP)
- Drumband Gita Suara Pembangunan (GSP)
- Harmoni Angklung Pembangunan (HAP)
- Bidang Sains dan Teknologi
- Forum Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Pembangunan (FORTEK) (Kelompok Kolaburasi Studi Ilmiah Remaja)
- Bidang Lingkungan Hidup
- Kelompok Siswa Pecinta Lingkungan Hidup (KSPLH)
     - Bidang Bisnis & Kewirausahaan
- Young Entrepreneur Club

Selain itu, ada beberapa komunitas belajar jurusan yang merupakan kegiatan tambahan. Komunitas belajar jurusan ini memiliki pembahasan lebih intensif pada pelajaran jurusan. Beberapa jurusan yang memiliki komunitas belajar jurusan :
- Sugar Artwork - Teknik Produksi dan Penyiaran Program Pertelevisian
- Science Club - Elektronika Industri dan Komputer
- Transmission Club (TC) - Teknik Elektronika Komunikasi
- Information Communication Technology Club - Rekayasa Perangkat Lunak
- The Power Of Green - Kontrol Mekanik

Baik, kembali lagi kepada cerita saya, hehe. Open House atau sering kali disebut juga dengan Disnatalis SMK Negeri 1 Cimahi adalah sebuah Pameran 9 Jurusan, Bazzar, dan beberapa acara lain nya yang diadakan selama 2-3 hari setiap taun nya disaat ulang taun SMK Negeri 1 Cimahi.

Bertepatan dengan hari ini, saya dan teman teman menyempatkan untuk menghadiri Open House Sekolah ini. saya termasuk lulusan dari SMK Negeri 1 Cimahi juga, sehingga saya teman satu angkatan sekalian reuni di sekolah. berikut adalah foto foto saat saya dan teman teman saya di Open House SMK Negeri 1 Cimahi.






















 
Salam,
Post By Rizal Riansyah

No comments:

Post a Comment